Atasi Kulit Wajah Kering dengan Masker Wajah!

Atasi Kulit Wajah Kering dengan Masker Wajah!

  • Post category:Tak Berkategori
  • Post comments:0 Comments

Salah satu masker wajah yang lagi ngetrend adalah Sheet Mask atau masker lembar. Sheet Mask adalah masker wajah berbentuk lembaran yang terbuat dari serat alami, seperti katun.

Lembaran masker ini biasanya diperkaya dengan serum sebagai bahan utamanya, seperti asam amino serta vitamin dan mineral tertentu yang menawarkan berbagai manfaat baik bagi kulit wajah, dan mudah menyerap ke dalam kulit.

Apa Saja Manfaat Sheet Mask?

Manfaat sheet mask yang paling utama adalah melembapkan kulit wajah secara intensif, mengencangkan kulit, mencegah timbulnya jerawat, hingga menyamarkan garis-garis halus di wajah. Jadi kalau kamu punya kulit wajah kering, bisa banget rutin memakai masker wajah jenis lembaran ini ya!

3 kandungan umum pada sheet mask : 

  • Hyaluronic Acid : melembapkan kulit, dan memperbaiki tekstur kulit.
  • Ceramide : memperkuat lapisan kulit dari debu, kotoran dll.
  • Antioksidan : melindungi kulit dari paparan radikal bebas yang dapat menyebabkan kerusakan sel-sel kulit sehingga berujung pada penuaan dini.

Cara memakai sheet mask juga cukup simple, yaitu tinggal tempelkan di wajah 10-20 menit di wajah, lalu buang dan tidak perlu dibilas. Kamu bisa rutin memakai sheet mask ini sesuai kebutuhan kulitmu.

1. JOAJOTA Masker Lembar

2. EUNYUL Masker Lembar

3. NARUKO Masker Lembar

4. INNISFREE Masker Lembar

5. JIGOTT Masker Lembar

Jadi kalau kamu punya kulit wajah yang kering dan terkelupas, rutinlah memakai Masker Wajah ya! Wajah lembap, glowing dan ternutrisi!

Semoga bermanfaat!

Felicia

2021/12/24

Tinggalkan Balasan